InMedias.id, Kolaka – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengeluarkan surat tugas untuk Bakal Calon (Balon) Bupati Kolaka, Nur Endang Abbas.
SK tersebut di serahkan langsung presiden PKS, Ahmad Syaikhu kepada mantan Sekertaris Daerah (Sekda) Provinsi Sultra itu di Kantor DPP PKS, Sabtu 27 Juli 2024.
Usai menyerahkan SK tersebut, Ahmad Syaikhu berharap Nur Endang Abbas semakin semangat mensosialisasikan diri.
Presiden PKS itu juga menginstruksikan kepada seluruh jajaran struktur pengurus PKS untuk mempurjuangakan Nur Endang Abbas secara totalitas.
“Saya instruksikan seluruh jajaran pengurus dari DPP, DPW, DPD, DPC dan DPRa untuk memperjuangakan secara totalitas, sehingga Nur Endang Abbas bisa terpelih memjadi Bupati Kolaka,” pungkasnya.
Laporan : Dilla