InMedias.id, Kendari – Wakil Dekan III Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Prof Edy Karno mendaftar sebagai Calon Rektor Universitas Halu Oleo (UHO), Senin 21 April 2025.
Langkahnya maju dalam proses ini bukan semata-mata keputusan pribadi, melainkan dorongan kuat dari rasa tanggung jawab yang tinggi serta komitmen terhadap almamaternya, UHO, yang telah menjadi bagian dari hidupnya sejak tahun 1992.
“Saya ingin menegaskan kehadiran saya dalam proses ini karena dua hal: rasa tanggung jawab yang besar terhadap almamater saya, dan keinginan untuk memperluas ruang pengabdian di UHO — kampus yang telah membesarkan saya,” ungkapnya.
Sebagai alumni yang pernah meraih predikat mahasiswa teladan tingkat nasional, Prof. Edy meyakini UHO memiliki potensi yang luar biasa untuk terus berkembang dan bersaing di level nasional, selaras dengan semangatnya yang diusung dalam tagline Asta Cita, Energi Baru UHO yang bersinergi.
Sebaba kata dia, perjalanan panjang UHO yang terus diperkuat oleh para rektor pendahulu hingga kini mampu menempatkan universitas tersebut di posisi yang diperhitungkan di tingkat nasional.
“Dari para rektor pendahulu sampai saat ini, UHO telah menunjukkan progres luar biasa. Saya ingin turut berkontribusi memperkuat sinergi ini demi mendorong UHO menuju masa depan yang lebih gemilang,” tutup Prof. Edy.
Untuk diketahui, sejauh ini sudah ada 4 Bakal Calon Rektor UHO yang telah mendaftar antara lain Dekan Farmasi Prof Ruslin, Ketua Senat Fakultas Kesehatan Masyarakat Prof Yusuf Sabilu, Direktur Pasca Sarjana Prof Takdir Saili, dan Wakil Dekan III FKIP Prof Edy Karno. Pendaftaran akan ditutup pada 28 April mendatang.
Laporan : Aidil