InMedias.id, Kendari – Tumpukan sampah yang berserakan di tengah jalan menghiasi Jalan Ketapang, Kelurahan Anduonohu, Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).
Warga berinisial IL (58), mengatakan sampah yang berserakan di lokasi tersebut disebabkan karena ulah masyarakat yang tidak bertanggungjawab.
“Sudah sering diingatkan, bahkan baliho peringatan yang terpasang masih saja di abaikan dan masih banyak yang buang sampah di jalan ini,” kesalnya.
Kata IL, lokasi pembuangan sampah di tempat itu sangat berdekatan dengan pemukiman warga, sehingga tumpukan sampah yang terhambur di tepi jalan mengganggu kenyamanan dan aktifitas pengendara yang melintas.
“Dekat dengan pemukiman di sini. Jadi baunya sampai di dalam rumah, kan kasian kita warga di sini,” tutupnya.
Warga lainnya berinisial HM (29), menyebut imbas dari sampah yang berhamburan itu bukan hanya bau busuk, melainkan mencemari lingkungan sekitar. Terlebih lagi kata dia, saat hujan turun dan tergenang banjir.
“Kalau sudah hujan, pasti di bawa banjir. Kotor dan masuk di area pemukiman,” ucapnya.
Ia berharap, agar Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari sesegera mungkin membuatkan wadah penampung yang memadai agar sampah bisa dibuang pada tempatnya dan tidak berhamburan di jalan lagi.
“Ini membutuhkan kesadaran bersama sesama masyarakat. Kami hanya berharap juga agar sampah ini rutin dibersihkan, apalagi ini sudah sekitar seminggu belum juga diangkat,” pungkasnya.
Laporan : Dilla